Saturday, August 21, 2010

Industri Makanan

Beberapa warga Desa Ngablak bermatapencaharian di bidang industri makanan. Jenis makanan yang diproduksi diantaranya adalah enting-enting, selondok, pastel, tahu, dan lain-lain. Industri ini tersebar di beberapa dusun seperti Dusun Ngablak, Kedawung, dan Logandeng. Industri enting-enting dan selondok terdapat di Dusun Kedawung, pastel terdapat di Dusun Logandeng, dan tahu terdapat di Dusun Kedawung. Industri makanan ini selain untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, juga dapat menarik perhatian wisatawan. Dengan harga yang sangat terjangkau, wisatawan dapat berbelanja makanan baik untuk dimakan langsung maupun dibungkus untuk keluarga di rumah.




No comments:

Post a Comment